Selasa, 29 Oktober 2019

Tema 4 pembelajaran 1

Tema 4 Keluargaku Subtema 3 Keluarga Besarku

Oktober ,29 -10 -2019

Bahan Ajar dan Materi Pembelajaran

Tema 4 Keluargaku


Subtema 2 Keluarga Besarku


Keluarga Besarku

Aku memiliki keluarga besar

Ada kakel dan nenek

Ada paman dan bibi     

Aku juga memiliki sepupu

Kakek adalah ayah dari ayah atau ibu kita

Nenek adalah ibu dari ayah atau ibu kita

Paman adalah saudara laki-laki ayah atau ibu kita

Bibi adalah saudara perempuan ayah atau ibu kita

Sepupu adalah anak paman atau bibi





Hari/Tanggal : Senin, 28 Oktober 2019

Pembelajaran 1

Tujuan Pembelajaran :

1.      Dengan mengamati contoh guru membaca, siswa dapat membaca teks tentang keluarga besar dengan lancar.

2.  Dengan mengamati gambar di buku siswa, siswa dapat memberikan tanggapan dengan menggunakan bahasa yang santun.

3.      Dengan membaca teks, siswa dapat mengidentifikasi anggota keluarga besar dengan benar.

4.   Dengan membaca teks dan melihat gambar, siswa dapat memasangkan gambar dan nama anggota keluarga besar dengan benar.

5.      Dengan mengamati contoh, siswa dapat mengisi tabel daftar keluarga dirumah dengan benar.

6.    Dengan mengamat contoh, siswa dapat memperkenalkan anggota keluarganya didepan kelas dengan benar dan jelas .

7.    Dengan mengamati contoh, siswa dapat mengisi kedudukan keluarga besar Udin dengan benar.

8. Dengan mengamati contoh gambar siswa mampu mengidentifikasi karya dua dimensi,kemudian siswa dapat menyelesaikan gambar dua dimensi dengan baik.

9.      Dengan menggambar di buku siswa, siswa mampu menentukan ide/ gagasan, tema, dan obyek untuk membuat karya dua dimensi dengan teknik menggambar yang benar.


Materi Pembelajaran:

      1.    Mengenal anggota keluarga besar

2.      Mampu memperkenalkan keluarga besar.

3.      Menggambar

MATERI


Dengarkan cerita gurumu


            Keluarga Besar Udin

Keluarga Udin sedang berkumpul

Ada ayah dan ibu

Ada kakak dan adik sepupu

Ada kakek dan nenek

Ada pula paman dan bibi

Apakah keluargamu juga suka berkumpul?

Mari berbagi cerita dengan teman dan guru





Ayo Berlatih

Pasangkan gambar di bawah ini dengan nama panggilan keluarga Udin





Ayo Mengamati

Inilah silsilah keluarga besar Udin




Ayo Menulis

Isilah dengan panggilan yang tepat


1.      Ayah dari ayah atau ibu kita dipanggil………….

2.      Ibu dari ayah atau ibu kita dipanggil……………

3.      Adik laki-laki dari ayah atau ibu dipanggil…………..

4.      Anak dari paman atau bibi dipanggil……………..


Ayo Berlatih

Lengkapilah kalimat dengan kata yang tersedia


Kerabat          berkumpul                 hari raya

Kampung       sepupu


            Hari raya di rumah bela

1.      Besok adalah …………………

2.      Tahun ini …………….. berhari raya di rumah bela

3.      Kakek dan nenek sudah datang dari …………………..

4.      Besok paman dan bibi serta …………… bela akan datang

5.      Keluarga besar bela selalu ………………. Pada hari raya  tem

Tidak ada komentar:

Posting Komentar